Pertamakalinya ke Fibosa

Weyaaaa! Di atas itu adalah foto Afgan yang saya ambil saat Fibosa 15th: ONEDERLAND.

Fibosa itu singkatan dari Fiesta Boom Satoe, sebuah kegiatan pensi tahunan yang diselenggarakan oleh SMA Negeri 1 Bandung. Asalnya saya hampir aja ga jadi dateng. Tapi karena dijadi-jadiin, ya akhirnya jadi deh. Datengnya sama Annisa Dila Frida. Tapi sayang sekali Nurul Indah Sofia tidak dapat hadir di tempat yang berbahagia ini dikarenakan Nyonya Ridwan ini sedang sakit thypus. Coba aja kalo dateng, kita jadi “Trio Wanita Berjilbab” deh. Berjilbab? Ya saya kini sudah memakai penutup aurat ini, walaupun sering mengeluh panas. Sampai-sampai saat olahraga di sekolah saya diketawain sampe puas sama guru olahraga saya gara-gara saya beteriak kepanasan dan muka saya merah setelah olahraga lari. Dan beliau mengaku udah lama ga ketawa puas kayak gitu. Ya syukurlah, dengan saya yang berkompilasi dengan jilbab ini dapat menghibur anda.

Lagi jongkok tuh! Pose terkeren yang bisa dipampang di majalah khusus lelaki.

Dengan datangnya saya ke fibosa ini, saya jadi berkenalan dengan dua teman baru yang merupakan teman dari Annisa Dila Frida. Tapi sekarang saya sudah lupa namanya siapa. Pokoknya mulai dariĀ  huruf Y. Yuyu kangkang gitu ya? Apa klenting biru atau klenting merah ya? Bisa jadi Ande-ande lumut? Oh ga mungkin ya soalnya namanya kan mulai dari huruf Y, jadi kemungkinan terbesar nama aslinya adalah Yuyu kangkang.

Oh iya, saya juga berhasil mengabadikan momen saat Arina “Mocca” lagi nodong anak-anak yang nonton.

Setelah nodong pake mike, dia berteriak “Ayo beri aku semua cintamu! Terutama harta dan tahta, juga binatang peliharaan!”. Ga deng, boong. Arina “Mocca” tuh cantik bangetlah, suaranya tuh waaaaah. Tapi maaf ya, di foto ini jadi terlihat seperti penjahat penodong.

Oh iya, tadi lupa ngucapin salam,

Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh!

Wassalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh!


Posted

in

by

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *